Connect with us

Otomotif

Fabio Quartararo Siap Tampil Maksimal di MotoGP Belanda 2023

Published

on

ASSEN – Fabio Quartararo dinyatakan fit setelah menjalani tes medis untuk mengikuti lanjutan rangkaian MotoGP Belanda 2023. Tes tersebut dilakukan seusai berakhirnya latihan bebas satu (FP1), Jumat (23/6/2023).

“Setelah tes medis usai berakhirnya P1, pembalap dengan nomor 20, Fabio Quartararo, dinyatakan fit,” tulis akun Twitter resmi MotoGP, @MotoGP, Jumat (23/6/2023).

Sebagaimana diketahui, Quartararo mengalami cedera pada jari kakinya. Cedera tersebut didapat saat melakukan jogging di dekat Sirkuit TT Assen jelang seri kedelapan MotoGP 2023.

Atas kejadian tersebut, pembalap asal Prancis itu harus melewati tes medis terlebih dahulu seusai P1. Jika dinyatakan tidak lolos oleh tim dokter, berarti Quartararo akan melewatkan gelaran MotoGP Belanda akhir pekan ini.

“Fabio Quartararo akan dinilai seusai P1. Pembalap Prancis itu mengalami cedera kaki saat jogging,” tulis @MotoGP, Kamis (22/6/2023) malam WIB.

Advertisement

Dengan pengumuman itu, Quartararo dipastikan akan mengikuti gelaran MotoGP Belanda 2023 akhir pekan ini. Dia akan kembali ke lintasan untuk FP2 pada Jumat (23/6/2023) malam WIB.

Kendati tidak tampil 100% pada FP1, Quartararo meraih hasil cukup baik. Dia menempati posisi kelima dengan mencatatkan waktu terbaik 1 menit 32,804 detik. El Diablo terpaut 0,558 detik di belakang Marco Bezzecchi di posisi teratas.

Sesi FP2 akan dilangsungkan, Jumat (23/6/2023), sekira pukul 20.00-21.00 WIB. Quartararo akan kembali melintas dan berusaha untuk beradaptasi dengan kondisinya yang tidak 100%.

FP2 ini amat penting untuk semua pembalap. Sebab, setelah FP2 akan diurutkan catatan waktu kombinasi untuk menentukan siapa yang langsung lolos ke Q2 atau harus lewat Q1 lebih dulu.

 

Advertisement

Continue Reading
Advertisement

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Copyright © 2023 Sangjuara.co.id - Memacu Glora Menuju Prestasi. All rights reserved.